- By Admin
- March 19, 2025
Kejar Passion vs Kerjain dengan Passionate, Kamu Pilih Mana?
Ngomongin soal karier, hobi, dan tujuan hidup seringkali muncul pertanyaan: mending Kejar Passion atau Kerjain sesuatu dengan passionate. Serupa tapi tak sama. Kedengeran mirip padahal beda. Apa bedanya?
Kejar Passion
Passion itu artinya hasrat, gairah, semangat; bisa juga berarti minat, hobi, antusiasme. Mengejar passion berarti mencari pekerjaan atau aktivitas yang benar-benar kita suka. Ada yang bilang passion adalah kunci untuk menemukan karier yang menyenangkan.
Tantangannya, nggak semua passion memberi kita penghasilan yang cukup dan karier yang berkeberlanjutan.
Kerjain dengan Passionate
Kerjain dengan passionate berarti memberikan semangat dan dedikasi pada apa pun yang kita lakukan, meskipun itu bukan pekerjaan impian kita. Bukan passion kita. Ini tuh kayak menemukan gairah dan semangat dalam pekerjaan yang kita jalani.
Tantangannya, kita perlu menemukan hal-hal yang kita sukai dari pekerjaan itu.
Idealnya, kita bisa mengerjakan sesuatu yang kita cintai. Namun, realita hidup kadangkala berkata lain. Nggak semua beruntung untuk bisa mencapai keidealan itu. Tapi nggak apa-apa, namanya juga hidup. Justru kalau serba ideal malah nggak ada tantangannya. Nggak seru!
Jadi..
Kejar passion maupun kerjain dengan passionate sama-sama penting buat hidupmu. Jalan tengahnya adalah kerjakan apapun yang sedang kamu jalani dengan passionate. Kasih yang terbaik pada tiap kesempatan. Tapi jangan lupa, gunakanlah hasil dari kerja kerasmu buat ngembangin passion kamu.
Pekerjaan adalah Peluang
Jadikan setiap tugas sebagai peluang untuk belajar & berkembang. Gunakan pengalaman dan keterampilan hasil belajarmu untuk mendukung passionmu.
Networking
Gunakan jejaring di tempat kerja untuk bertemu orang-orang yang mungkin memiliki hubungan dengan bidang passion kamu.
Alokasikan Sumber Daya
Sisihkan penghasilan, gunakan untuk mendanai proyek atau hobi yang berhubungan dengan passionmu.
Kerjain sesuatu dengan passionate. Bangun reputasi baik. Reputasi plus kerja keras bakal membawamu sampai tujuan. Percaya proses, bukan cuma hasil.
02 Comments
Albert Flores
March 20, 2024 at 3:27 pmReprehenderit qui dolorem ipsum quia dolor sit amet consectetur voluptas sit aspernatur aut odit aut fugit.
Alex Flores
March 20, 2024 at 3:27 pmReprehenderit qui dolorem ipsum quia dolor sit amet consectetur voluptas sit aspernatur aut odit aut fugit.
Leave A Comment